4 Cara Allah memberi rezeki pada makhluk nya

Oleh: Mas Imam


1. REZEKI TINGKAT PERTAMA (YANG DIJAMIN OLEH ALLAH)
"Tidak suatu binatangpun (termasuk manusia) yang bergerak di atas bumi ini yang tidak dijamin oleh Allah rezekinya"(QS. 11: 6)
2. REZEKI TINGKAT KEDUA
"Tidaklah manusia mendapat apa2, kecuali apa yg telah dikerjakannya"(QS. 53: 39)
Allah akan berikan rezeki sesuai dengan apa yang dikerjakannya.
Tanpa memandang dia itu muslim atau kafir.
3. REZEKI TINGKAT KETIGA
“... Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih."(QS. 14: 7)
Inilah rezeki yg disayang Allah. Orang2 yang pandai bersyukur akan dapat merasakan kasih sayang Allah dan mendapat rezeki yang lebih banyak. Itulah Janji Allah!
Usahanya akan sangat sukses, karena Allah selalu menambahkannya.
4. REZEKI KE EMPAT (UNTUK ORANG2 BERIMAN DAN BERTAQWA)
".... Barangsiapa yang bertaqwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka2nya. Dan barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan) nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan (yang dikehendaki) Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap2 sesuatu.”(QS.65:2-3)
Peringkat rezeki yang ke empat ini adalah rezeki yang istimewa, tidak semua orang bisa meraihnya hanya orang yang bertaqwa dan bertawakkal kepada Allah saja.
Sssttt, jangan lihat kanan kiri depan belakang atas bawah, hayya bina !!!
Kita di posisi yg mana ya?
Semoga kita semua tidak mengkhawatirkan rezeki kita karena sudah di Jamin Allah dan harusnya kita khawatir apakah amal kita diterima oleh Allah..
Astaghhfirullah, Tobat, Ya Rabb
Takutlah dengan azab Allah !!
Ilmu bukannya banyak riwayat yg dihapal namun diamalkan..
Bank Konvensional itu RIBAWI..

Advertisement

0 Response to "4 Cara Allah memberi rezeki pada makhluk nya"

Post a Comment